Cara Ampuh Merawat Peralatan Power Tools

Mazyanto.com – Tips dan cara Perawatan Peralatan Power tools yang benar. Power tools saat ini menjadi sebuah alat yang sangat meirngankan para pekerja. Dengan adanya perlatan power tools, maka segala urusan menjadi lebih efisien pengerjaanya.

Sebelum membahas cara merawat power tools yang baik dan benar sebaiknya  pahami terlebih dahulu prosedur penggunaan power tools yang benar, ketika sudah paham maka cara merawat dan memelihara nya akan semakin bagus.

Tahukah kalian dengan peralatan power tools, power tools merupakan peralatan pembantu pekerjaan manusia yang memiliki jenis dan fungsi masing masing, seperti contoh nya mesin gerinda, mesin bor, gerinda potong dan yang lainya.

Perlatan ini sering kita jumpai dalam kehidupan sehari hari, dan bahkan tak jarang masyarakat yang sudah memilikinya,  penting nya penggunaan power tools sangat memberikan nilai ekonomis dan efisien dalam pekerjaan.

Dengan harga yang murah banyak para pengguna atau pembeli menginginkan kualitas yang bagus dan awet, namun sebenernya hal ini tidak dapat dilihat dari murah nya suatu alat ataupun mahal nya suatu alat tersebut, melainkan dari segi bagaimana cara kita merawat attau melakukan perawatan terhadap alat terebut. 

Memang tak bisa dipungkiri harga menentukan kualitas tetapi jika tanpa melakukan perwatan maka alat atau barang akan mudah rusak atau sering menagalami masalah.  Untuk itu lakukan lah perawatan secara rutin dan berkala agar mendapatkan kinerja yang maksimal saat digunakan serta tanpa ada nya ganguan masalah.

Sebelum membahas perawatan power tools simak penjelasan tentang keuntungan penggunaan power tools tanpa kabel, agar sebelum kalian membeli tahu mana  yang bagus dan mudah digunakan.

Tips dan Cara Merawat Peralatan Power Tools

Inilah Tips dan cara Perawatan Peralatan Power tools yang benar

Perawatan terhadap peralatan power tools sangat lah penting untuk menunjang umur agar bertahan lama, perawatan itu sendiri dapat dilakukan dengan cara membersihkan power tools, karena salah satu factor kerusakan adalah kotoran seperti debu dan puing puing bekas benda kerja yang bisanya menempel pada alat melalui   ventilasi sehingga peralatan mudah rusak ataupun konslet.

Penyimpanan

Selanjutnya adalah ketahui tentang bagaimana cara menyimpannya agar tidak mudah rusak, hal ini sangat menentukan keawetan usia peralatan, ketika salah menempatkan maka dipastikan peralatan akan mudah rusak, ntah itu karena karatan, korosi, ataupun rusak karena tempatnya itu sendiri.

Untuk mendapatkan hasil yang maksimal sebaiknya lakukan perawatan secara rutin dan berkala, untuk lebih lengkapnya simak penjelasan dibawah ini:

1. Inilah Perawatan power tools secara rutin

Perawatan secara rutin dimaksudkan agar setelah melakukan pemakain dianjurkan untuk:

Membersihkan peralatan dari kotoran, debu, atau oli setelah pemakaian.

Semprot dengan menggunakan compressor agar kotoroan yang sulit dijangkau hilang.

Perhatikan ketika beres beres, jangan samapai ada kebel yang tertindih, terjepit yang dapat menyebabkan konslet.

Tempatkan diruangan yang kering dan terhidar dari kelembapan.

Ini merupakan bagian dari perawatan rutin yang harus  dilakukan ketika  selesai melakukan pengerjaan. 

2. Perawatan berkala pada power tools

Tak hanya perawatan rutin, perawatan berkala dalam jangka Panjang pun juga harus dilakukan seperti:

Pemeriksaan bearing.

Hal ini bertujuan agar kondisi bearing tidak korosi ataupun karatan sehingga menyebabkan kemacetan. Untuk itu periksa dan berikan pelumas jika masih layak, namun jika sudah rusak segera lakukan pergantian.

Cek  komponen gear gear pada power tools

Hal ini agar kita tau kondisi gear masih layak atau tidak, biasanya jika suaranya sudah kasar maka gear mulai aus. Sebaiknya berikan sedikit pelumas atau ganti dengan komponen yang baru.

Cek karbon Brush

Komponen ini biasanya memiliki jangka waktu pakai, oleh sebab itu periksa dan ganti jika komponen sudah tipis. Seperti karbon brush gerinda dan lainya.

Cek bagian kolektor

Periksa komponen kolektor karena komponen ini akan mengeluarkan percikan api jika sudah mulai haus. Dan akan berbahaya untuk penggunanya.

Cek seal seal

Ini berlaku untuk power tools yang biasanya menggunakan tenaga angin, untuk mencegah kebocoran sebaiknya perhatikan dan periksa dengan baik apakah masih dalam kondisi bagus atau mengalami kebocoran.

Lumasi gear gear dengan stempet/grease agar tidak terjadi slip pada gear

Nah itulah beberapa penjelasan tentang bagaimana merawat peralatan power tools yang baik agar awet dan tahan lama untuk dipakai. Semoga informasi ini bermanfaat terimakasih.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *